Baturaja, https://www.barometeroku.my.id/ Personel gabungan Polres Oku melaksanakan pengamanan kegiatan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Oku Terpilih yang berlangsung di Kantor KPU Kab. Oku. Rabu (05/02/2025) malam.
Ketua KPU OKU, Rahmad Hidayat membuka rapat secara resmi, yang dilanjutkan dengan pembacaan tata tertib serta berita acara penetapan pasangan calon terpilih.
Dalam rapat pleno ini, KPU Kab. Oku resmi menetapkan pasangan calon nomor urut 2, yaitu H. Teddy Meilwansyah dan H. Marjito Bachri.
“ Kapolres Oku Akbp Imam Zamroni, S.I.K., M.H., melalui Kasi Humas Polres Oku Akp Ibnu Holdon mengatakan bahwa untuk memastikan kelancaran dan keamanan acara, Polres Oku menurunkan puluhan personel guna mengantisipasi potensi gangguan.
Kami menurunkan personel untuk memastikan seluruh rangkaian rapat pleno ini berjalan dengan aman dan tertib. Dalam proses penetapan pasangan calon terpilih berlangsung tanpa hambatan, dan situasi tetap kondusif,” ujar Kasi Humas.
( A )